The Way to Come Back

Kamis, 11 Oktober 2012

Pemuda Harapan Bangsa


Pemuda Harapan Bangsa

Akhir – Akhir ini berita yang sedang “HOT” adalah Korupsi, mengapa ya ? Korupsi terus yang menjadi Trending Topic di negara ini, apa lagi yang menjadi pemeran utamanya adalah KPK dan POLRI, yang seharusnya mereka berada di barisan terdepan untuk membrantas korupsi. Apa yang terjadi jika mereka – mereka yang diharapkan untuk membasmi tikus nakal, malah menjadi tikusnya ? Tentu lambat laun negara kita akan “bobrok” sendirinya, bukan karena perang, akan tetapi karena para orang – orang yang diberi amanat untuk menjadi pemimpin inilah yang secara pasti menghancurkan negara kita ini


        Lalu tanda tanya besar muncul dipikiran kita “SIAPA LAGI YANG HARUS MEMBASMI KORUPSI DI NEGARA KITA INI?”. Dulu Presiden Soekarno pernah berkata “ Beri aku 10 pemuda, maka aku akan menggetarkan Dunia “. Nah dari situ lah solusi besar muncul untuk menghentikan budaya korupsi di negara kita ini, Akan tetapi banyak orang dewasa beranggapan “ Ahh anak SMA bisa apa kok ngomongin Korupsi, Sekolah aja belum benar”. Memang benar menghentikan korupsi tidak semudah membalikan telapak tangan, Apalagi Korupsi di negara kita ini bagaikan “ benang kusut” yang sulit untuk di luruskan lagi. Lalu apakah kita siap melanjutkan tongkat estafet pemberantasan korupsi ? Siap gak siap kita harus siap, karena sudah tidak ada yang bisa diharapkan lagi.  Sebelum kita membrantas korupsi, kita lihat apa sih yang menyebabkan korupsi menjadi budaya para pejabat ?

        Pertama karena ada kesempatan dalam kesempitan, yak faktor ini tak dapat dipungkiri lagi. Contohnya: Akan ada wacana untuk merenovasi gedung DPR, lalu para tikus nakal tersebut melihat peluang yang besar untuk merogoh duit rakyat dengan membuat proposal yang jauh diluar nalar.

        Kedua karena kebutuhan, yap para pejabat yang telah menduduki kursinya, kini harus membayar hutang – hutangnya kepada mereka – mereka yang telah membantunya untuk duduk dikursi itu.

        Ketiga karena seorang koruptor tidak akan dipenjara, ini telah terbukti dengan bebasnya seorang Gayus Tambunan padahal dia sedang ditahan dipenjara. Hukum dinegara ini sudah benar yang patut di introspeksi adalah para pelaksana teknisnya
.
        Lalu bagaimana caranya agar kita menjadi pemuda yang melek hukum untuk membrantas korupsi?

        Pertama kita harus introspeksi diri kita sendiri, mari kita bercemin “apakah aku sudah menjadi pemuda yang berguna” ?. Tanpa sadar kita telah banyak melakukan korupsi, contoh yang kecil saja ; kita diberi uang Rp. 10.000 untuk membeli beras seharga Rp. 7.000, akan tetapi kembalianya kita buat untuk jajan. Oke uang Rp. 3.000 memang gak seberapa , tapi yang namanya korupsi tidak memandang seberapa besarnya Mau korupsi Rp. 3000, atau 3 Milliar sekali korupsi ya tetap korupsi.

        Kedua perkuat iman dan takwa, hal ini sangat penting karena beberapa faktor terjadinya korupsi karena lemahnya iman. Mereka tidak sadar padahal korupsi adalah perilaku yang tercela, tak ada satupun agama yang mengajarkan korupsi. AL Qur’an pun telah menerangkan ;
(surah Al Baqarah ; Ayat 188). Dan janganlah sebahagian kamu memakan harta sebahagian yang lain di antara kamu dengan jalan yang bathil dan (janganlah) kamu membawa (urusan) harta itu kepada hakim, supaya kamu dapat memakan sebahagian daripada harta benda orang lain itu dengan (jalan berbuat) dosa, Padahal kamu mengetahui.

        Ketiga adalah memperkuat rasa nasionalisme, pemuda jaman sekarang banyak yang tidak memahami arti nasionalisme. Contohnya saja Upacara bendera setiap senin, akan tetapi masih saja banyak yang menyepelekan, ada  yang maleslah, takut panas, bikin pingsan, malah ada yang beranggapan Upacara setiap senin hanya buang waktu, maka orang – orang seperti inilah yang akan melanjutkan budaya korupsi dinegara kita ini. Bukan hanya pemuda saja, bahkan para pemimpinpun nggak  ada bedanya dengan kita.

        Yang terakhir adalah Meningkatkan Moralitas, Negara ini butuh orang yang bermoral !, kenapa ? karena mereka – mereka yang korupsi  adalah orang yang tak mempunyai moral. Dan moral kita sebagai pemuda indonesia juga patut dipertanyakan !, masih banyak pemuda pemudi bangsa indonesia yang tak bermoral. Contohnya ; Memakai narkoba, minum – minuman keras, sex bebas, tawuran pelajar, dan lain – lain. Kapan negara kita bangkit, jika pemuda pemudi kita hanya seperti itu.

        Oh iya, Nggak  terasa sebentar lagi hari sumpah pemuda, dulu para pemuda – pemuda bangsa kita menyatukan hati dan pikiran, serta memupukan semangat perjuangan untuk memerdekakan negara kita tercinta ini. Lalu bagaimana dengan pemuda jaman sekarang ? keadaan ini pun sama dengan jaman penjajahan dulu, Korupsi dinegara kita ini bagaikan penjajah yang sulit ditaklukan, kita pun ditantang “ Apa yang akan kau lakukan melihat negara kita roboh karena korupsi ?” tentu kita nggak bisa hanya dengan berdiam diri saja melihat semua ini terjadi, dibutuhkan suatu langkah besar dari para pemuda pemudi bangsa ini, ingat negara ini membutuhkan hal yang lebih besar dari KPK untuk membasmi korupsi, hanya kita yang bisa menghentikan semua. Jangan sampai kita mengecewakan para pahlawan kita, mereka menaruh harapan yang besar pada pundak kita untuk merubah INDONESIA tercinta ini menjadi lebih baik, mari kita tunjukan nasionalisme kita sebagai putra putri indonesia


10 komentar:

  1. Artilelnya Bagus & NICE BLOG :)

    Mampir ya, Like & Comment bila Berkenan terimakasih
    http://ayomelekhukum-brantaskorupsi.blogspot.com

    BalasHapus
  2. the nice blog, follow my blog !

    BalasHapus
  3. bagus bagus,
    menginspirasi banget,

    BalasHapus
  4. Ajeeb gan,,

    lanjutkan!

    BalasHapus
  5. Jadi pemuda harapan bangsa memang sepertinya tidak mudah, harus bisa melewati beberapa rintangan untuk menuju 1 target utama, untuk menjadi sosok yang diidam idamkan oleh bangsa sendiri, mulai dari perkatan, pandangan dan menuju tindakan harus mencerminkan bahwa diri sendiri memiliki rasa cinta terhadap bangsa, solusi yang kamu berikan cukup menarik dan semoga penulis terutama pembaca bisa mengapresiasikan dan menindak lanjuti agar kita semua menjadi pemuda harapan bangsa :)
    like :)

    BalasHapus
  6. korupsi merusak moral bangsa ,apresiasi tinggi buat blog ini serta kepada KPK yang selalu berusaha memberantas korupsi,go ahead bro!!!!

    BalasHapus
  7. setuju banget deh ma artikel ini. korupsi cm buat rugi bangsa ini

    BalasHapus
  8. bener bener banget. korupsi cm buat negara yang miskin makin miskin lagi.

    BalasHapus
  9. nice blog :) (y)
    artikelnya bagus :D

    visit me at himawari-youthgirl.blogspot.com Ya?? :D
    #numpang promosi

    BalasHapus
  10. kunjungan gan,

    salam sehat, semoga sukses selalu :)

    BalasHapus